kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%
G20 /

Hadir Secara Virtual di Forum B20, Elon Musk Kenakan Batik Asal Sulawesi Tengah


Senin, 14 November 2022 / 12:35 WIB
Hadir Secara Virtual di Forum B20, Elon Musk Kenakan Batik Asal Sulawesi Tengah
Layar digital menampilkan CEO Tesla Elon Musk berbicara dalam Sesi Pleno IX B20 Summit Indonesia 2022 secara virtual di BNDCC, Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali, Senin (14/11/2022).

Reporter: Muhammad Julian | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - NUSA DUA. CEO Tesla dan Twitter, Elon Musk tampil virtual mengenakan batik berwarna hijau buatan Sulawesi Tengah dalam dalam forum B20, Senin (14/11). 

CEO dan Presiden Direktur PT Bakrie and Brothers, Anindya Bakrie, yang berperan sebagai moderator dalam forum bertajuk 'Navigating Future Disruption of Global Technological Innovation' itu sempat menyinggung hal tersebut sembari berseloroh.

“Batik yang anda kenakan itu berasal dari sebuah desa kecil di Sulawesi Tengah, tempat dengan sumber daya nikel di dalamnya. Anda mungkin kapan-kapan mau berkunjung ke sana,” ujar Anindya dalam sesi acara diskusi, Senin (14/11).

Baca Juga: Pemimpin Bisnis Global Berkumpul di Bali untuk Hadiri B20 Summit

Ucapan tersebut kemudian direspons positif oleh Elon Musk. 

“Terima kasih, saya menyukainya,” ujar Elon Musk 

Tiga hari sebelumnya, pihak Kamar Dagang Indonesia (Kadin) memang sengaja mengirimi Elon batik buatan UMKM asal Sulawesi Tengah setelah mendapat konfirmasi bahwa Elon tidak bisa hadir secara langsung di perhelatan B20. 

Beban kerja yang padat belakangan menjadi alasan Elon untuk kemudian memutuskan hadir secara virtual.

“Saya punya banyak pekerjaan yang mesti diselesaikan saat ini,” ujar Elon.

Baca Juga: Ini Penyebab Elon Musk Batal Hadir di B20 Summit di Bali

Bukan tanpa alasan Kadin mengirimi Elon Musk batik. Anin berujar, pihaknya ingin agar Elon Musk selalu mengingat Indonesia. Di sisi lain, Kadin juga ingin mempopulerkan batik asal Indonesia dan mendukung produk UMKM lokal.

“Ini karena saya pikir dulu waktu saya ke Boca Chica di (markas) SpaceX, Elon pakai kaos saja jadi laku di Tokopedia, apalagi ini, bisa bantu UMKM,” tutur Anindya usai acara Senin (14/11).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

×